Dark Ambient

Kammarheit – The Nest

kammarheit_thenest

Sedikit review (telat) album The Nest milik the Almighty Dark Drone Ambient, Kammarheit. Apa yang anda bisa lihat sekilas tentang album ini? Suram? Sedih? Kelam? Melankolis? Ya… Semua hal yang menyangkut kata-kata tersebut memang dituangkan di dalam album The Nest milik Kammerheit yang satu ini, sudah bisa ditebak dari cover albumnya yang menampilkan kira-kira sebuah bukit berkabut. 🙂

Ada kesedihan yang begitu mendalam pada album ini yang berjalan pelan didalam kelabilan yang menyelimuti kesuraman di tiap detiknya. The Nest adalah album dark(ish) ambient yang (selalu) memberikan materi solid sehingga tiap pendengar khususnya saya akan bertanya-tanya dan tidak hentinya berpikir kesuraman apa yang akan terjadi selanjutnya di tiap track. Bagi saya, semua tentang kesuraman yang terdapat pada tiap nada, seakan berjalan pelan bagaikan angin yang berhembus dan menusuk di keheningan malam, itulah gambaran musik Kammarheit yang telah kembali setelah berdiam diri selama satu dekade dan kini telah kembali menyambung susunan kepingan puzzle yang telah mereka ciptakan dahulu kepada penggemarnya (ter-khusus saya).

Banyak orang yang berpikir bahwa mereka dapat melindungi orang-orang yang mereka cintai dan mengabdikan dirinya untuk melindungi mereka terhadap semua bahaya di sekitar mereka, tetapi ketika garis antara kasih sayang dan obsesi disilangkan dan saling berlawanan??? begitulah sepintas kurang lebih gambaran/ perumpamaan materi yang dituangkan pada album ini. Tidak ada aura kemarahan atau apapun yang terbakar disini, tapi apa yang dapat anda dengar disini adalah suatu refleksi pendekatan yang tampaknya berdiri menatap anda kembali dari waktu ke waktu. Ini sebuah rancangan kesesakkan yang dibangun untuk memaksa sesuatu yang tersembunyi muncul ke permukaan. Sesuatu yang selalu dijalankan mereka lewat karyanya, namun kali ini tampaknya dengan hal baru yang belum pernah dituangkan pada karya-karya terdahulu. Bisa dibilang, Kammarheit telah menciptakan album ini buat para penderita insomnia dengan nada samar-samar yang datang dari masa lalu, ke masa kini… dan menghilang. The Nest dirancang untuk  memperluas selera anda sejauh yang sudah anda dengar selama ini, seolah-olah apa yang telah disimpan kini siap diterbangkan ke udara.

Waktu ini adalah waktu yang paling luar biasa bagi para penggemar Kammerheit (bila ingin mempertegas) tapi jangan pernah berpikir mereka melakukan semuanya dengan mudah. Seperti album sebelumnya, ada tema untuk di eksplorasi tapi bukan suatu yang menyenangkan dan ini bukanlah suatu yang tergesa-gesa. Dan setelah sekian lama, style yang mereka ciptakan terus berevolusi ke arah yang semakin baik dengan musik yang bisa dibilang semakin sunyi dan sepi. Jika anda memiliki selera musik ambient yang tidak terlalu gelap, maka cobalah album yang satu ini. Di jamin selera anda akan berubah setelah mendengarkan The Nest.

Track Listing :

1. Borgafjäll
2. Unsealed
3. Lower Halls
4. The Howl
5. Sphaerula
6. Hypogaeum
7. The Nest
8. Sung in Secret
9. Aeon